Selasa, 16 November 2010

PUISI INDAH

Nama :Roisyah
Kelas : IX
Sekolah : SMPN 1 Lempuing OKI
Alamat : Jl Bukit Indah SMPN 1 Lempuing OKI Sumatera Selatan
Ibu Nelly Wijaya AMd. Pd
Lomba : LPP


INDAHNYA ARTI KEHIDUPAN

Dahulu…betapa gelapnya dunia ini
Tak seberkas cahayapun menyinari
Kejahatan demi kejahatan terus membanjiri
Ketika itupun ummat manusia saling menyakiti

Apakah semua tak akan pernah berakhir….

Disaat manusia membutuhkan kedamaian
Kehidupan yang tenang dan tak akan ada kehancuran
Tatkala itu datanglah cahaya pengharapan
Membawa beribu-ribu perubahan
Akankah menjawab semua pertanyaan..

Ketika engkau datang kehidupan mulai berubah
Laksana pepohonan yang rindang dan teduh
Ibarat sebuah tiang yang tak mudah roboh
Bagaikan kayu yang tak mudah rapuh

Kedatanganmu mengalihkan duniaku
Mengembalikan semangat jiwa dan ragaku
Semangatku berkobar menggebu-gebu

Tersebutlah namamu didalam Al qur’an
Dimana kaidah-kaidah berhamburan

Islam…..itulah dirimu
Mengatur kehidupan manusia disegala penjuru
Sungguh sempit dunia bagaikan es yang membeku
Jikalau tanpa hadirnya dirimu

ISLAM…………………………
Islam rahmatan lil’alamin…..

Minggu, 14 November 2010

PUISI : ISLAM INDAH DAN BERBUDAYA

Nama : Nurul Fajriyah
Kelas : XII IPS
Sekolah : SMA Muh. Pontren Imam Syuhodo
Alamat :JL KH. Ahmad Dahlan 154 Wonorejo Polokarto Sukoharjo Jawa Tengah
lomba : LPP

ISLAM INDAH DAN BERBUDAYA

Dipagi hari sang surya mulai menampakan wajahnya
Pepohonan melambai-lambaikan jemarinya
Burung-burung berkicauan dengan indahnya
Gemercik air terdengar dengan syahdunya
Alam semesta berseru berzikir kepadaNya

Dunia ini…
Serasa sepi....gelap......dan mati
Jikalau keraguan dan kegundahan merasuk kedalam hati
Tak ada penopang untuk bersandarnya diri ini
Kehancuran demi kehancuran akan datang dikemudian hari

Apalah daya....tak mungkin kita mampu tuk berlari

Tetapi....semua keadaan berubah seketika
Saat Engkau turunkan utusanmu kedunia
Memberi ketenangan dan kedamaian didalam dada

Hukum tertinggi dari segala sumber hukum
Ialah Alqur'an kitab suci al karim

Islam...itulah agama yang benar dan sempurna
Tak akan ada keraguan didalamnya

Keselarasan dan persatuan adalah inti kehidupan
Karena manusia makhluk sosial yang saling berdampingan
Tanpa sebuah asas tak akan ada perubahan
Dan perubahan ini berawal dari kebiasaan

Luasnya cakrawala islam dalam berbudaya
Terpampang dalam segala penjuru dunia
Bagaikan ribuan kali luas samudera

Sungguh indahnya....
Agama islam yang luhur dan berbudaya
Memberi kedamaian jiwa dan raga

Sebuah peradaban terbaik dalam kelas dunia
Dan tak satupun mampu menandinginya
Al anbiya adalah uswah terbaik sepanjang masa

Semua itu tertuju pada satu pencipta....
Penguasa segala-galanya
Tak satupun mampu menandinginya
Dialah Allah subhanahuwata'ala
Tidak ada sesembahan selain dariNya

Senin, 08 November 2010

Kasih sayang bunda

Saat kita sedang bersama bunda, kita tidak pernah menuruti apa kemauan beliau dan apa kehendak beliau. Padahal sungguh besar pengorbanan beliau kepada kita. Beliau rela mengorbankan harta dan jiwa demi mempertahankan kehidupan kita. Beliau mengasihi dan menyayangi kita dengan cinta dan kasih sayang yang nyata sepanjang masa. Hingga kita terus bertumbuh menjadi sesosok manusia yang cerdas, berakhlak mulia.
Setelah kita dewasa, apakah yang telah kita perbuat kepada beliau. Bayangkan beliau rela sendiri dihari tuanya, tanpa seorang anak disisinya. Itu semua beliau korbankan demi kebahagiaan anaknya kelak, dimasa mendatang. Beliau rela ditinggal anak-anaknya demi menuntut ilmu jauuuh..........di negeri seberang. Masihkah kita bersifat acuh tak acuh kepada beliau. Ingat setiap makhluk yang bernyawa pasti akan mati. Kita tidak tahu siapa yang lebih dulu pergi. Kita ataukah bunda tercinta. Mohon maaflah kepadanya, sebelum semua terlambat.....
Bunda..............Aku rindu.